SuluhMerdeka.com - Pertandingan grup C Piala Dunia 2022 Qatar berlangsung seru, Kamis dinihari.
Laga hidup mati antara Polandia vs Argentina serta Arab Saudi vs Meksiko berlangsung dramatis.
Empat tim berjuang mati-matian untuk lolos ke fase 16 besar karena seluruh penghuni grup C ini membutuhkan kemenangan dan keajaiban dari setiap laga.
Baca Juga: 1 Desember Diperingati Sebagai Hari AIDS Sedunia, Tahun Ini WHO Mengangkat Tema EQUALIZE
Pertandingan Polandia vs Argentina berlangsung seru karena Lionel Messi membutuhkan kemenangan untuk lolos karena baru mengemas 3 poin.
Sementara Polandia hanya butuh seri atas Argentina untuk tetap lolos dengan 4 poin.
Baca Juga: Sebelum Membeli Laptop, Ikuti Tips Ini Agar Tidak Salah Beli
Dalam pertandingan itu Argentina berhasil menang 2-0 berkat gol Mac Allistar di menit ke 46 dan Alvares di menit ke 67.
Satu peluang sang kapten Lionel Messi di kotak pinalti tidak menghasilkan gol karen berhasil ditepis kiper Polandia.
Baca Juga: Kabar Gembira, Xiaomi Akan Merilis Smartphone Seri Xiaomi 13 Pada 1 Desember 2022
Kemenangan Argentina ini membuat tim Tango lolos. Sementara Robert Lewandowski cs juga meski kalah tetap lolos menemani Argentina ke babak 16 besar.
Lolosnya Polandia disebabkan laga antar Arab Saudi vs Meksiko dimenangkan oleh Meksiko dengan skor 1-2.
Baca Juga: Outfit Jungkook BTS Seharga Mobil Saat Tampil Di Pembukaan Piala Dunia 2022
Sayang, kemenangan Meksiko tidak membuat tim itu lolos karena hanya mengemas 4 poin sama dengan Polandia yang unggul selisih gol.(*)
Artikel Terkait
Kabar Gembira, Xiaomi Akan Merilis Smartphone Seri Xiaomi 13 Pada 1 Desember 2022
1 Desember Diperingati Sebagai Hari AIDS Sedunia, Tahun Ini WHO Mengangkat Tema EQUALIZE
ISSI Kota Palu Target Emas di Cabor Balap Sepeda Porprov IX Banggai